Friday, January 6, 2012
Aktor Lee Min Ho Memenangkan Penghargaan ‘Star of Asia 2011’ di Cina
Sejak 2011, Lee Min Ho telah meraih peringkat teratas berbagai chart di Cina bersanding dengan aktor-aktor terkenal Cina. Untuk itulah pada tanggal 27 Desember 2011 lalu, aktor tampan ini bersama bintang terkenal Cina, Wu Qi Long dipilih sebagai pemenang, “Star of Asia 2011″ oleh sebuah program TV Cina.
Perwakilan, acara ini mengatakan bahwa Lee Min Ho adalah bintang terbaik yang berhasil membuat beberapa serial TV menjadi sukses dan ia juga sangat terkenal oleh pemirsa online.
Menurut situs Sina.com, Lee Min Ho adalah bintang ke-5 yang memiliki followers terbanyak di Weibo (semacam twitter Cina).
Situs ini mewawancarai Lee Min Ho dengan konsep ‘Lee Min Ho bertemu dan lebih dengan dengan penggemarnya’ dan selama sesi wawancara yang berlangsung 1 jam tersebut, Lee Min Ho mendapatkan sebanyak 135.000 pertanyaan dari penggemarnya dan server website ini pun crash.
Setiap Lee Min Ho meninggalkan komentar di akun Weibo-nya, komentarnya pun akan mendapatkan lebih dari 16.000 komentar dari para penggemarnya dan ini merupakan jumlah yang jauh lebih besar dari para bintang dengan followers sebanyak 7 juta.
Berkat popularitasnya, serial TV City Hunter meraih peringkat ke-4 diantara 430 drama lainnya yang ditayangkan di Cina dalam kurun waktu 1 tahun.
Sementara itu, beberapa waktu yang lalu, Lee Min Ho sendiri menghadiri acara “SBS Acting Award” di Korea dan memenangkan 3 piala yaitu sebagai the Best Actor prize, the Best Star Among Teenagers prize dan the Most Popular Star prize.
Labels:
Lee Min Ho
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment